23 Desa di Kabupaten Enrekang Menuju Desa Digital Enrekang Smart

Penulis:

Sebagai perusahaan yang berfokus pada transformasi desa digital, kami sangat percaya bahwa kualitas dari layanan yang kami berikan dapat memberikan dampak positif yang besar bagi desa-desa di seluruh Indonesia. Untuk itu, DIGIDES mengadakan Pelatihan layanan digital dengan tema "Transformasi Digital Menuju Desa Emas (Enrekang Smart)". 


Pelatihan yang dilakukan selama 2 hari ini dilakukan di Kota Makassar dan diikuti oleh 23 desa pilihan dari Kabupaten Enrekang, Sulawesi Selatan. Semangat dan antusias peserta (aparat desa Kab. Enrekang) di dalam pelatihan transformasi digital ini benar menunjukkan kualitas indeks sumber daya manusia Kabupaten Enrekang yang memang menempati tiga besar terbaik di Sulawesi Selatan.

Pelatihan ini dihadiri langsung oleh Sekretaris Dinas PMD Kab. Enrekang (Muh. Syukri, S.Sos), Ketua Apdesi (Jufri Jama), dan Ketua PPDI (Haeruddin). Tak kalah meriahnya, pelatihan digital ini juga dihadiri langsung oleh content creator ulung yakni Rijal Djamal yang membawakan materi “Mengapa Desa Harus Bertransformasi Digital?” sekaligus memberikan semangat gerakan untuk desa bertransformasi digital.


Baca juga: 

https://digitaldesa.id/artikel/cek-bansos-april-2023-pkh-pks-pip-dan-kis-siap-cair 


Pandangan Peserta Besar harapan peserta melalui pelatihan ini bisa mendorong desa-desa khususnya di Kabupaten Enrekang untuk bisa lebih dekat dengan akses informasi dan teknologi.
“...Bisa mendorong masyarakat membangun (desa), karena adanya layanan-layanan yang bisa dimanfaatkan oleh desa yang selama ini tentu sangat jauh dari informasi…” Kepala Desa Mundan.

Disampaikan pula oleh Hasdin dari Desa Tindalun, Kecamatan Anggeraja bahwa,

“...Ini sangat membantu dan merupakan terobosan perubahan untuk desa karena ini sangat memudahkan aparat desa untuk memberikan pelayanan terbaik kepada warga desanya..." Salah seorang peserta dari Desa Kadingeh (Pak Umar) juga menyampaikan padangan positifnya kepada layanan Digides yang memberikan kemudahan dan kecepatan pelayanan. "(Digides) sangat membantu kami terkait kemudahan dalam memberikan pelayanan dan waktu yang dibutuhkan... Karena pengalaman beberapa tahun yang lalu sebelum adanya aplikasi DIGIDES ini, sungguh banyak waktu yang terbuang cuma karena persoalan pembuatan persuratan administasi..."
Ini kisah SahabatDIGIDES di Kabupaten Enrekang, nantikan kami di desamu! Jangan lupa cek website DIGIDES, ya!

https://digitaldesa.id/

Yukk saksikan keseruan keseruan pelatihan Enrekang Smart disini!!

https://www.youtube.com/watch?v=tVP0AJvoCGE&t=180s


Penulis: Wahyu Akbar

Bagikan:

ARTIKEL LAINNYA

SSL